Banyak sekali tempat kuliner di Cianjur yang dapat memanjakan lidah Anda, hal ini tentunya semakin membuat Anda sulit untuk memilih tempat kuliner mana yang enak. Sebab tidak semua tempat kuliner menyediakan menu yang enak, semakin banyak tempat makan tentunya semakin mudah pula Anda menyesuaikan dengan budget sehingga ketika liburan Anda juga dapat berhemat. Cianjur merupakan salah satu kota tempat tujuan wisata, hal ini dikarenakan tempat ini memiliki beberapa tempat wisata yang sangat indah. Tentunya semakin banyak wisatawan yang berkunjung maka semakin banyak pula tempat makan di Cianjur, tidak heran jika setiap tempat makan memiliki keunikan tersendiri baik dari segi menunya maupun tempatnya. Jadi jika Anda telah berkunjung ke seluruh tempat wisata alam di kota ini maka tidak ada salahnya untuk melakukan wisata kuliner disini.
1. Sate Ayam Bumi Nini
Sate merupakan salah satu kuliner khas Indonesia yang begitu terkenal hingga ke manca negara, tidak heran jika sate begitu populer di Indonesia. Namun terdapat sebuah warung sate yang begitu enak dibandingkan dengan tempat sate lainnya yaitu sate ayam Bumi Nini, dimana sate yang dijual adalah sate ayam. Sate ayam Bumi Nini begitu populer di kalangan masyarakat, apalagi sate ini dijual di Jalan Raya Puncak Cisarua KM 81. Jadi apabila Anda sedang berkunjung ke Puncak maka dapat menikmati lezatnya sate ini, ditambah lagi dengan udara sekitar yang segar. Tentunya sangat pas ketika menyantap sate dalam keadaan hangat yang ditemani dengan teh hangat, jadi dapat menghangatkan badan ketika berkunjung ke Pucak. Ditambah lagi Anda bisa melihat pemandangan sambil menyantap sate.
2. Mie Ayam Mang Memed
Mie ayam merupakan salah satu kuliner kesukaan masyarakat Indonesia, bagi Anda pecinta kuliner yang satu ini maka wajib mengunjungi salah satu tempat makan mie ayam yang begitu terkenal di Cianjur yaitu mie ayam Mang Memed. Mie ayam di tempat ini berisi mie, ayam, dan kuah khas yang rasanya sangat lezat. Rasa yang sangat lezat dan gurih merupakan salah satu hal yang membedakan antara mie ayam ini dengan mie ayam lainnya, karena itu wajib bagi Anda untuk merasakan kelezatan dari mie ayam ini.
3. Roti Manis Tan Keng Cu
Jika Anda sangat menyukai roti maka wajib untuk mencoba roti yang satu ini yaitu roti manis. Kuliner yang satu ini sudah sangat lama diproduksi di Cianjur, walaupun begitu roti ini masih terkenal hingga sekarang bahkan menjadi favorit di tengah masyarakat. Roti manis sendiri telah diproduksi dari tahun 1926, salah satu roti manis yang terkenal adalah roti manis Tan Keng Cu. Dimana roti ini memiliki keunikan tersendiri dari roti manis lainnya seperti proses pembuatannya yang masih tradisional, bahkan pembakaran roti lebih menggunakan batu bara walaupun pada saat ini sudah muncul gas. Hal inilah yang membuat rasa roti berbeda dari roti lainnya sehingga banyak digemari oleh masyarakat, jadi jika Anda bosan mengkonsumsi makanan berat khas Cianjur maka tidak ada salahnya untuk mencoba roti ini.
Tempat kuliner di Cianjur ini merupakan sebagian dari tempat kuliner lainnya yang menyediakan berbagai makanan lezat, jadi tidak ada salahnya jika Anda mencoba merasakan lezatnya makanan ini apalagi jika Anda bingung harus mencari restoran yang menjual makanan enak.