Tempat Nongkrong di Bogor Hits dan Populer

tempat nongkrong di bogor
Foto: @nandadeziputra

Anak muda masa kini paling senang berkumpul bersama kawan atau sekarang biasa disebut “nongkrong”. Di Bogor, ada banyak tempat nongkrong yang bisa menjadi rekomendasi untuk anak-anak muda, loh! Berikut ini merupakan  tempat nongkrong di Bogor yang kekinian dan juga memberikan vibes yang unik.

  •  Two Stories

Bacaan Lainnya

Rekomendasi yang pertama ialah Two Stories. Two Stories merupakan tempat nongkrong pilihan yang berupa kafe. Lokasi Two Stories ada di Jl. Pajajaran Indah V No. 7, Baranangsiang, Bogor. Keunikan dari kafe ini ialah memiliki area indoor, outdoor, dan juga rooftop.

Baca Juga: 41 Rekomendasi Tempat Kuliner di Bogor

Di setiap sudutnya memiliki detail kaca dan juga batu bata yang khas lengkap dengan adanya dekorasi tanaman di berbagai sudut . Menu-menu yang ditawarkan adalah menu nusantara dan barat. Kafe ini mulai buka hari senin sampai jumat pukul 11.00 hingga 23.00 WIB, sementara itu untuk sabtu dan minggu buka pada pukul 10.00 hingga 23.00 WIB.

  • Bree Coffee and Kitchen

Tempat nongkrong di Bogor yang kedua yaitu Bree Coffee and Kitchen. Lokasinya ada di Jl. Raya Cihideung No. 36, Cijeruk, Bogor. Ini adakah kafe semi outdoor yang memiliki kesan sejuk dan asri, sebab dikelilingi dengan pepohonan yang tinggi dan rimbun.

Di kafe ini, kamu bisa ngopi-ngopi sambil berfoto dengan background Gunung Salak. Selain itu, di kafe ini juga masih terdapat banyak spot foto menarik seperti salah satunya jembatan merah. Kafe buka setiap hari pada pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

  • Kopi Tubing

Kopi Tubin merupakan salah satu rekomendasi tempat nongkrong yang ada di Bogor yang juga harus banget kamu kunjungi. Kopi Tubing berlokasi di pinggir sungai Cikuluwung. Harga tiket masuk sebesar 10 ribu rupiah dan kamu bisa datang pada weekdays dari pukul 09.00 hingga 20.00 WIB, atau pada weekend pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk Curug Luhur Bogor

Tidak cuma nongkrong dan bersantai saja, di dalamnya kamu juga bisa menikmati wahana rafting dengan menggunakan ban dan pelampung yang tersedia. Pastinya akan sangat seru jika mengajak teman dan kerabat untuk rafting bersama.

  • The Lake House

The Lake House juga termasuk salah satu tempat nongkrong di Bogor yang kekinian. Tempat nongkrong ini mempunyai konsep alam yang sangat asri dan berada di tengah hutan. Lebih tepatnya alamatnya ada di dekat Taman Safari Bogor yaitu sekitar 27 KM dari pusat kota Bogor.

The Lake House mempunyai 3 lantai dengan area outdoor dan ada meja-meja yang terpasang di tengah kolam. Di malam hari, kafe ini sangat indah dan hangat dengan adanya lampu-lampu yang menerangi dengan warna yang hangat.

  • Sky Garden Resto

Tempat nongkrong di Bogor berikutnya yaitu Sky Garden Resto. Kafe ini berada di Jl. Raya Puncak-Gadog, No. 601, Cisarua, Bogor. Kafenya berada di rooftop dari Hotel Royal Safari. Meskipun berada di hotel, kafe ini menawarkan pemandangan indah yang dapat kamu nikmati dari rooftop.

Baca Juga: Akses dan Harga Tiket Masuk Taman Wisata Matahari Bogor

Menu-menu yang ditwarkan juga lezat-lezat dan beragam. Kafe yang satu ini buka mulai dari pukul 06.00 hingga 23.00 WIB setiap hari, dan untuk waktu sarapannya yaitu mulai dari pukul 07.00 hingga 10.00 WIB.

  • The Village Resto & Cafe

Selanjutnya ada The Village Resto & Cafe. Ini adalah tempat nongkrong yang berupa resto atau kafe. Lokasinya ada di Jl. Pasar Cikreteg KM 3,5 Pancawati Caringin, Bogor. The Village Resto & Cafe ini dikelilingi oleh pohon-pohon pinus yang rindang dan membuat suasana menjadi lebih sejuk dan adem.

Kafe ini juga menawarkan berbagai fasilitas seperti kolam renang, gazebo, api unggun, hingga penginapan. Dengan adanya fasilitas tersebut, tentu kamu bisa sekalian berlibur atau sekedar staycation menikmati suasana alam dan hidangan yang lezat-lezat di kafe ini.

  • Pelangi Cafe & Resto

Tempat nongkrong di Bogor yang kekinian bagi anak muda lainnya ialah Pelangi Cafe & Resto. Ini merupakan tempat makan yang berada di kawasan Bukit Pelangi, lebih tepatnya di Jl. Bukit Pelangi, Gn Geulis, Bogor. Jika kamu ingin berkunjung ke tempat ini, cobalah berkunjung pada malam hari. Sebab, pada malam hari, kamu bisa menikmati suasana alam dan pemandangannya yang indah dengan adanya lampu-lampu yang menerangi kota yang bisa kamu lihat dari ketinggian.

Baca Juga:Harga Tiket Masuk Taman Safari Cisarua Bogor Terbaru

Tidak hanya itu saja, kafe Pelangi ini juga menawarkan sejumlah fasilitas menarik yang bisa dimanfaatkan seperti glamping, dan juga kolam renang. Jadi, kamu tidak hanya bisa nongkrong di kafenya, tetapi kamu juga bisa berkemah versi modern.

Demikian 7 tempat nongkrong di Bogor yang kekinian untuk anak-anak muda. Cobalah datang berkunjung ke kafe-kafe tersebut untuk mendapatkan pengalaman nongkrong yang seru bersama kerabat dan sahabat.

Pos terkait