5 Gunung di Magetan Yang Wajib Kamu Daki

Pernah mendengar Magetan? bagi kalangan Pendaki kata “Magetan” pasti tidak asing karena Magetan merupakan salah satu yang mempunyai Gunung yang wahib di daki oleh para Pendaki yaitu Gunung Lawu, dimana jika pendaki melakukan Pendakian akan melewati pintu masuk Cemoro Sewu yang merupakan kawasan/daerah yang masuk dalam Administrasi Kota Magetan. Kota Megetan secara Gepgrafi magetan terletak di antara 7 80′ 30″ lintang selatan dan 111 20′ 30″ bujur timur dimana sebelah utara berbatasan dengan Ngawi, sisi selatan dengan Ponorogo, sisi barat dengan Karanganyar, dan sisi timur dengan Madiun.

Magetan menyimpan potensi alam yang sangat potensial karena magetan mempunyai banyak wisata alam yang patut di kembangkan oleh PEMDA Megetan. Berikut “5 Gunung di Magetan Yang Wajib Kamu Daki”,:

Bacaan Lainnya
  • Gunung Blego

gunung blego magetan

Gunung Blego terletak di Kec.Parang yang berada di sisi utara Kota Magetan dan berbatsan dengan Ponorogo dan Wonogiri, seperti gambar di atas wujud dari Gunung Blego di Kota Magetan. Bagaiamana akses untuk menuju gunung Blego dari Kota Magetan? kalian bisa naik angkot dari terminal Magetan ke terminal Parang, dari Parang kalian bisa melanjutkan dengan ojek ke Gunung Blego karena saat ini Gunung Blego telah dibuka Tracking menggunakan Motor ke Kawah atas dan bisa menikmati sisi alam Kota Magetan dari atas Gunung Blego.

  • Gunung Bungkuk
foto:parangmos.blogspot.com
foto:parangmos.blogspot.com

Jika Gunung Blego berada di Parang Gunung Bungkuk ini juga masih di tempat yang sama dan saling berdekatan untuk akses kurang lebih sama cuma beda di parang, jika sudah sampai parang kalian bisa lanjut ke desa Bungkuk lebih dekat jaraknya dari parang dari pada ke Blego dan Gunung Bungkuk juga tidak terlalu tinggi.

  • Gunung Kukusan

gunung kukusan poncol magetan

Gunung Kukusan yang terletak di Poncol desa geni langit dan jarak dari Kota Magetan lumayan jauh kalian bisa kesana dengan menggunakan motor dan mobil bak, akses dari Kota magetan -Parang-Ngaglik-Poncol-geni langit atau Magetan-Plaosan-Poncol-Geni Langit. Jika sobat trip dari 2 gunung yang sudah di ulas tadi mending kalian pilih altenatif pertama karena jarang tidak terlalu jauh hanya melanjutkan dari parang ke poncol dan ke Geni Langit.Apa saja wisata yang ada di Gunung Kukusan ini? sangat menarik intinya kalian akan disuguhkan bukit2 indah nan elok serta udara sejuk dan air terjun dibeberapa yang akan kalian lewati dalam perjalanan kalian menuju Gunung Kukusan ini.

  • Gunung Bancak
foto:sundoel.blogspot.com
foto:sundoel.blogspot.com

Setelah mengexplore sisi Utara, Barat kita lari ke sisi agak tengah dan masuk Desa parang lagi yaitu Gunung bancak, gunung bancak sangat populer dengan buah juwet, jika Bulan puasa biasanya juwet muali masak dan warga sekitar memanfaatkan untuk hidangan berbuga akan tetapi akses untuk mencapai lokas pohon juwet ini di atas Gunung Bancak.

  • Gunung Lawu

gunung lawu magetan

Ini puncak dari pariwisata Kota Magetan, jika kalian mendaki Gunung Lawu via Cemoro Sewu berarti kalian ikut berkontribusi memajukan Kota Magetan karena jika mendaki via Cemoro Sewu berarti tiket masuk secara otomatis masuk Pemda Magetan. Gunung Lawu mempunyai Tiga Puncak yaitu Hargo Dalem, Dumiling, dan Hargo Dumilah. Gunung lawu ramai saat malam 1 Asura.

Berikut vidio perjalanan ke Gunung lawu:

 

 

Dari 5 Gunung yang ada di Magetan gunung mana yang menjadi incaran sobat trip? ingin mendaki kelima gunung yang ada di Magetan, silahkan datang ke Magetan dan mulai eksplore indahnya kota Magetan.

Transportasi:

Jika menggunakan armada Bus magetan sudah tersedia ke berbagai daerah yang ada di Jawa khususnya, berpusat di Terminal Maospati kalian bsa turun disini atau di terminal magetan, jika menggunakan kereta kalian bisa turun di st.barat Maospati (kelas ekonomi). Untuk mencapai tempat (gunung) kalian bisa naik angkot ke daerah yang terdapat Gunung semua daerah sudah tersedia Angkot untuk menuju lokasi tujuan kalian (gunung).

Demikian ulasan mengenai gunung yang ada di magetan semoga memberikan manfaat bagi yang ingin mendaki gunung di magetan, ingat sebelum melakukan pendakian siapkan mental, fisik, skill, dan tentunya dana. Selalu safety saat melakukan aktifitas luar ruang, ingat jaga alam tetap lestari.

Pos terkait