Trip Jalan Jalan – Grobogan adalah sebuah Kabupaten yang ada di Jawa Tengah yang mana Kotanya lebih tenar dari pada Grobogan sendiri, nama Kota Grobokan adalah Purwodadi, menurut kamu jika belum pernah ke Grobogan pasti mengira Purwodadi itu sebuah wilayah Kabupaten ia ? atau bagaimana? sebenarnya Purwodadi adalah kota dari Grobogan itu sendiri. Bila kamu datang ke Grobogan bisa mencicipi makanan khas Grobogan antara lain Swike yang mana bahan dasarnya dari Kodok atau mau coba nasi pager godong, tidak hanya kuliner saja yang wajib kamu coba bagi kamu yang doyan selfie Trip Jalan Jalan akan memberikan rekomendasi tempat berfoto di Grobogan.
Baca Juga: Tempat Wisata di Rembang (16 Destinasi)
Grobogan sendiri kebanyakan didominasi dengan daratan sehingga banyak terdapat Waduk sepanjang daerah Grobogan yang paling tenar adalah Waduk Kedung Ombo yang mana masuk dalam 3 area Kabupaten dan merupakan kategori masuk dalam waduk terbesar di Indonesia, jangan banyak mengulas tempat wisata di Grobogan lanjut dengan mana saja sih tempat berfoto di Grobogan yang hits dan kekinian. Berikut daftar tempat berfoto di Grobogan versi Trip Jalan Jalan.
- Taman Remaja Pungkruk

Berlokasi di Gedungajti, Grobogan – dengan dihiasi berbagai ornamen taman remaja pungkrum menjadi salah satu tempat hits di grobogan kamu bisa berselfi ria disini.
- Bledug Kuwu
Wisata Bledug kuwu pernah kita bahas untuk selengkapnya bisa baca disini Bledug Kuwu Purwodadi. Kamu bisa berfoto dengan latar belakang letupan dari Bledug Kuwu dan ini juga salah satu icon wisata Grobogan.
- Waduk Kedung Ombo

Waduk ini sangat luas yang mana masuk dalam wilayah 3 Kabupaten yaitu Grobogan sendiri, Boyolali, dan Sragen, luas waduk kedung ombo mencapai 6576 hektar. Lokasi waduk kedung ombo berada di Jl.Solo -Purwodadi, Rambat, Geyer, waduk ini juga menjadi Icon Grobogan yang mana luas waduk ini menjadi daya tarik tersendiri.
- Air Terjun Widuri

Air terjun ini berada di Desa Batur, Tawangharjo, Grobogan satu lokasi dengan Goa Urang jadi kamu bisa berwisata satu paket dengan mengunjungi air terjun widuri. Ada cerita tentang ari terjun Widuri Grobogan ini yang mana di lokasi air terjun menurut cerita masyarakat sekitar merupakan tempat kejadian pertemuan antara Joko Tarub dan Dewi Nawangwulan yang merupakan seorang bidadari yang mana Bidadari Nawangwulan tidak sendiri dia turun ke Bumi bersama 7 teman dan abdinya.
- Desa Wisata Banjarejo

Jika kamu berniat ingin mempelajari tentang fosil dan peradaban bisa datang ke Desa Wisata Banjarejo.
- Makam Ki Ageng Selo

Selain Masjid K.H.Burham untuk wisata religi kamu bisa datang ke Makam Ki Ageng Selo yang beralamat di Desa Selo, Tawangharjo, Grobogan.
- Api Abadi Mrapen

Api Abadi mrapen sebuah obyek wisata yang unik yang ada di Desa Manggarmas, Odong, Grobogan yang mana api ini tidak pernah padam walau hujan menerpa api abadi mrapen.
- Bendungan Klambu

Berlokasi di Jl.InspeksiIrigasi Bendung Klambu, Penganten, Grobogan
- Goa Urang

Lokasi Goa arang berada di Desa Guwa, Kemahohbatur, Tawangharjo, Grobogan.
- Goa Lowo

Jika kamu ingin berwisata di Goa kamu bisa datang ke Dusun Watu Song, Sedayu, Grobogan yang terdapat Goa Lowo dan Goa Macan, kedua Goa ini salig berdekatan sehingga kamu bisa menikmati secara bersamaan.
- Waduk Sidorejo
- Cindelaras
Obyek wisata satu ini berada di Desa Bandungharjo, Toroh, Grobogan yang mana wisata ini adalah sebuah area terbuka hijau yang dikelilingi waduk, pada musim tertentu lokasi ini sering di jadikan tempat berkemah anak sekolah area Purwodadi.
- Jatipohon
Wisata ini adalah area perbukitan yang mana terletak di perbatasan antara Grobogan dan Pati, kamu bisa melihat secara kasat mata pemandangan kota Purowdadi dari atas bukit Jatipohon, selian menimakti pemandangan di area Jatipohon juga terdapat sumber mata air yang bisa kamu jadikan pelepas dahaga.
- Alun Alun Grobogan

Baca Juga: Tempat Wisata di Bojonegoro (25 Destinasi)
Demikian informasi perihal tempat berfoto di Grobogan semoga informasi ini berguna bagi kamu yang demen selfie terutama bagi kaun hawa 😀 , selamat berlibur di Grobogan sobat Triper.