Masjid Terapung Al-Aminah, Akses dan Harga Tiket Masuk Tebaru

Foto: @wiriansyiddin

Sudahkah kamu mendengar tentang Masjid Terapung Al-Aminah? Masjid ini menjadi tempat wisata religi karena keunikannya, yaitu bangunan yang terapung. Yuk simak ulasan tentang masjid tersebut! Salah satu tempat wisata di lampung yang unik dan menarik.

Baca Juga: Menara Siger Lampung, Akses dan Harga Tiket Masuk Terbaru

Bacaan Lainnya

Daya Tarik Masjid Terapung Al-Aminah

Masjid Al-Aminah memiliki ciri khas yang tiada duanya. Sebab, masjid ini benar-benar terapung. Masjid Al-Aminah berada di kawasan Pantai Sari Ringgung, tidak jauh dari pusat Kota Bandar Lampung. Sekitar 2 km dari bibir pantai, terdapat keramba ikan milik penduduk sekitar di tengah laut. Keramba tersebut merupakan tempat perkampungan warga dan lokasi masjid terapung.

Dibangun pada tahun 1980-an, Masjid Al-Aminah masih kokoh berdiri sampai sekarang. Kamu bisa datang ke masjid ini untuk beribadah atau hanya melihat-lihat dan mengambil foto saja.

Baca Juga: Dahsyatnya Letusan Gunung Anak Krakatau

Masjid Al-Aminah dapat menampung sampai 200 orang jamaah dewasa. Halaman masjid merupakan keramba warga. Di situ ada sebuah pondokan tempat warga bersantai. Dari sini kamu bisa melihat hamparan laut dan pemandangan Pantai Sari Ringgung yang cantik.

Di halaman masjid terdapat juga sebuah warung yang dikelola oleh marbot. Warung ini menjual berbagai macam kebutuhan penduduk sekitar. Mulai dari makanan hingga bahan bakar untuk perahu nelayan. Kamu juga bisa membeli makanan dan minuman saat berkunjung ke sini.

Lokasinya yang di tengah lautan berarti masjid ini bisa ikut terbawa ombak. Namun demikian, masjid ini tetap ramai dengan berbagai aktivitas keagamaan. Setiap pekan diadakan pengajian oleh ibu-ibu dari berbagai kota di Provinsi Lampung.

Pesona Pantai Sari Ringgung

Untuk menuju Masjid Terapung, kamu harus ke Pantai Sari Ringgung. Pantai ini merupakan salah satu pantai yang paling dekat dari Kota Bandar Lampung.

Selain Masjid Terapung, Pantai Sari Ringgung juga terkenal dengan objek wisata Pasir Timbul. Pasir Timbul ini merupakan gundukan pasir yang berada di tengah laut. Banyak orang mengunjungi tempat ini untuk berfoto cantik dengan latar belakang laut dan pantai.

Untuk mencapai Pasir Timbul, kamu perlu naik perahu kecil dari pantai selama 15 sampai 25 menit. Setiap perahu dapat menampung 10 sampai 15 orang dan biaya naik perahu juga terjangkau.

Pantai Sari Ringgung dilengkapi dengan fasilitas yang terpelihara, seperti kamar mandi, taman bermain anak, dan gazebo untuk duduk santai. Ada juga wahana olahraga seperti speed boat, waterboom, banana boat, dan voli pantai. Di sekitar pantai terdapat banyak penginapan murah dan tempat makan yang menyediakan berbagai menu seafood.

Jam Buka Masjid Terapung Al-Aminah

Masjid Al-Aminah buka selama 24 jam setiap harinya. Sedangkan Pantai Sari Ringgung buka mulai pukul 6 pagi hingga 5 sore. Sebaiknya kamu berkunjung pada pagi hari ketika pantai masih sepi dan sinar matahari tidak terlalu panas. Kalau belum puas berwisata, kamu bisa menginap di penginapan yang ada di sekitar pantai.

Tiket Masuk Masjid Terapung Al-Aminah Lampung

Sebelum ke Masjid Al-Aminah, kamu harus membayar tiket masuk ke Pantai Sari Ringgung. Harga tiket masuk Rp 5.000,00 per orang. kamu juga perlu membayar biaya parkir sebesar Rp 5.000,00 untuk motor dan Rp 20.000,00 untuk mobil.

Akses dan Rute Menuju Masjid Terapung Al-Aminah

Masjid Al-Aminah berada di Pantai Sari Ringgung, Padang Cermin, Pesawaran. Jarak Pantai Sari Ringgung dari Kota Bandar Lampung sekitar 24 km atau 1 jam perjalanan.

Untuk menuju Pantai Sari Ringgung, kamu bisa naik travel atau bus damri. Kamu juga dapat menyewa kendaraan pribadi jika ingin berwisata dengan lebih bebas.

Dari Pantai Sari Ringgung ke Masjid Al-Aminah tidak ada jembatan. Kamu harus naik perahu kecil dari dermaga di pantai. Ada dua perahu untuk mengantar wisatawan menyeberang ke masjid. Perahu ini disediakan pihak pengelola Pantai Sari Ringgung secara gratis.

Kesimpulan

Menarik sekali bukan pesona masjid terapung? Selain wisata religi, kamu juga bisa bersantai di pantai. Cocok sekali untuk jalan-jalan di akhir pekan. Keunikan masjid ini tidak ada di tempat lain mana pun di dunia. Jangan lupa masukkan Masjid Terapung Al-Aminah ke wishlist liburan kamu ya!

Pos terkait