Deretan Pantai di Jember Yang Membuat Kamu Luluh

Pantai di Jember – Jember adalah daerah yang terletak di bagian timur selatan pulau jawa tepatnya  140km dari Surabaya dimana Jember berbatasan dengan Probolinggo dan Bondowoso disisi utara, sisi selatan dengan samudra hindia, sisi timur dengan banyuwangi, sisi barat dengan lumajang. Jember punya julukan dengan kota bukit dimana jember banyak dikelilingi bukit karena berada di kaki bukit gunung Argopuro wajar saja jember disebut kota bukit, selain itu juga ijen juga masuk dalam perbatasan kota jember. Banyak tempat wisata yang ada di Jember semisal pantai kamu dapat memilih destinasi pantai di jember yang menawan.

Baca Juga: Tempat Wisata di Banyuwangi

Bacaan Lainnya

Transportasi ke Jember bisa di tempuh dengan banyak alternatif baik itu via darat, udara, dan laut. Jika kalian via darat menggunakan bus bisa turun di terminal Tawang yaitu terminal utama Kota Jember, jika menggunakan kereta bisa turun di stasiun jember, apabila menggunakan jalur laut kalian bisa turun di perak Surabaya dan dilanjut ke jember, di kota jember juga sudah tersedia armada pesawat terbang yaitu Garuda dan Susi Air dimana untuk Garuda melayani jember-surabya dengan frekunsi penerbangan 10 x dalam seminggu, sedangkan untuk susi air jember-sumenep frekuensi penerbangan 1x seminggu, nama bandara yang ada di jember yaitu bandara udara notohadinegoro(jbb).

Jember juga mempunyai makanan khas daerah anatara lain:

  1. Ayam Pedas
  2. Bakso Kabut
  3. Bakso Sukir
  4. Pecel gudeg
  5. Pecel Pincuk Garahan

Makanan diatas adalah makanan khas kota jember jika kalian datang ke jember wajib coba dari ke lima makanan tersebut minimal satu makanan agar nanti punya cerita lengkap mengenai jember selain berwisata di Kota Jember. Jember juga memiliki oleh-oleh diantaranya adalah pia tape,prol tape, brownies tape, dodol tape dll ini untuk buah tangan saat mau pulang dari kota jember.

Baca Juga: Tempat Wisata di Tulungagung

Jember yang terkenal dengan kota bukit menyimpan destinasi wisata yang mempesona tidak kalah dengan kota lain yang ada di jawa timur, Trip Jalan Jalan akan memberikan informasi tempat Wisata Pantai di Jember yang  sayang di lewatkan jika berkunjung kesana, anatara lain sebagai berikut:

  • Pantai Puger Jember

Walau jember terkenal dengan kota bukit jember punya wisata pantai yang elok salah satunya yaitu pantai puger yang berada di kec.ambulu. Pantai puger ini pantai favorit warga jember khususnya anak muda karena pantai ini menawarkan pesona yang indah dengan deburan ombak yang tidak begitu besar sehingga pantai ini sangat rekomende buat berenang di bibir pantai, selain wisata favorit warga jember pantai ini juga menawarkan cagar alam puger watangan yang terkenal dengan sumber air kucurnya.

Pantai puger merupakan pintu masuk untuk menuju pulau paling luar Indonesia yaitu Pulau Barong, jika kalian ingin ke pulau Barong akses ia dari pantai ini.

  •  Pulau Barong Jember

Pulau barong, pernah dengar tidaka sobat trip? Jika pernah alhmdlh berarti anak bolang banget heee, pulau barong adalah pulau yang berada di jember tepatnya di daaerah puger butuh sekitar 1,5 jam perjalanan naik perahu dari pantai puger dengan ongkos 1500k per kapal tinggal bagi berapa orang ia mau ke pulau barong, jika temenya 10 orang berarti 150k/user.Pulau Barong adalah tempat habitat bagi lutung budeng jika kesana jangan ganggu lutung ia karena spesies ini sudah langka sekali wajib kita jaga kelestariannya. Pulau Barong adalah pulau terluar Indonesia dimana pulau ini berbatasan dengan laut Australia langsung masuk batasa Negara ia wah keren, luas pulau barong -+ 6200ha.

  • Pantai Payangan Jember

Pantai payangan jember identic dengan bukit yang mengelilingi sisi bibir pantai bahkan ada bukit di bibir pantai yang menjorok ke dalam dan ini merupakan icon pantai payangan, kalian bisa kesini untuk menikmati idahnya pantai dari atas bukit atau menunggu sunrise dari atas bukit. Pantai payangan berada di Kec.Ambulu masih satu daerah dengan pantai Puger yang pertama kami ulas tadi.

  • Obyek Wisata Pantai Watu Ulo Jember

Kenapa dinamakan pantai watu ulo karena deretan karang yang ada di pantai ini menyerupai ular makanya warga sekitar menamakan pantai ini dengan pantau watu ulo. Pantai ini ramai saat musim liburan tiba dan hari raya warga jember berbondong-bondong berlibur ke pantai watu ulo ini untuk menikmati indahnya panorama pantai watu ulo bersama sanak saudara atau dengan teman sepermainan.

Pantai watu ulo berlokasi sekitar 20km dari kec.Ambulu atau 40km dari pusat kota jember.

  • Pantai Tanjung Papuma Jember
foto:jembertourism.com
foto:jembertourism.com

Siapa yang tak kenal dengan pantai satu ini, pantai Papuma adalah pantai ngehit yang ada di jember karena punya ciri khas yaitu karang yang menjulang di bibir pantai dan ini adalah spot bagi para fotografer untuk membidik landscape pantai Papuma.

Lokasi Pantai Papuma berada di Desa Lojejer, Wuluhan, Jember berjarak -+ 45 km dari pusat kota jember, di sekitar pantai papuma juga tersedia penginapan bagi kalian yang ingin menginap di sekita kwasan pantai papuma.

  • Pantai Bandealit Jember

Pantai bandealit ini adalah pantai yang terletak di kec.tempurejo masuk kawasan taman nasional meru betiri jadi jika kesini jangan heran banyak satwa yang berkeliaran terutama burung karena masuk dalam taman nasional meru betiri.

  • Pantai Paseban Jember

Pantai  paseban masih daerah kencong berjarak sekitar 45km dari pusat kota  jember, pantai ini berkarakter punya ombak tenang jadi buat kalian suka main air pantai ini cocok sekali buat kamu.

  • Pantai Rowo Cangak

Berlokasi di tempurejo, pantai ini masih belum di berdayakan oleh pemda jember jika kalian kesini akses ke pantai belum begitu memadai, pantai ini cocok buat kamu berjiwa petualang menemukan suatu ketenangan di pantai yang tak di jamak orang.

  • Pantai Teluk Love jember

pantai teluk love jember

Pantai Teluk Love Jember ini juga masih belum di kelola secara maksimal oleh pemda seperti pantai rowo cangak, akan tetapi karena pantai ini mulai kekinian dan terkenal Pemda akan segera membuat akses menuju pantai ini agar para pengunjung bisa menikmati indahnya suasana pantai teluk love.

Sebenarnya teluk love ini satu jajar dengan pantai payangan hanya bukit saja yang memisahkan mereka butuh 20 menit untuk bisa sampai di teluk love dari pantai payangan, jadi jika kalian ke pantai payanngan teluk love jangan dilupakan.

Demikian informasi pantai di Jember yang dapat kita informasikan semoga informasi ini membantu buat sobat Triper yang ingin berlibur ke Jember dengan tujuan pantai dan dapat dijadikan rekomendasi liburan kamu saat di Jember.

Pos terkait