Resep Sambal Bawang Wong Solo

resep sambal bawang wong solo
Foto:@kakaiza.outlet

Bagaimana resep sambal bawang Wong Solo yang benar-benar mantap dan pedas? Kamu yang penasaran dengan cara membuatnya harus membaca artikel ini hingga tuntas karena akan menguraikan detail resepnya.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk Pandawa Water Word Solo

Bacaan Lainnya

Sambal bawang menjadi salah satu jenis sambal yang eksis hingga sekarang. Rasa bawang merah dan putihnya sangat terasa di lidah yang menjadikan sambalnya menjadi sedap. Apalagi bahannya menggunakan banyak sambal rawit merah yang pedasnya menyengat lidah.

Sambal bawang seperti itu sangat cocok disantap dengan beragam lauk protein apa saja. Mulai dari tahu tempe, ikan, ayam, maupun daging. Tentu saja menyantapnya dengan nasi putih hangat agar perut menjadi kenyang.

Bahan-Bahan Membuat Sambal Bawang

Sebelum Anda membuat sambalnya, harus disiapkan dulu semua bahan yang dibutuhkan. Kamu bisa membeli semua bahannya di pasar tradisional atau supermarket terdekat tempat tinggal.

Harganya juga cukup terjangkau yang bisa disesuaikan dengan budget keuangan Anda sendiri. Adapun bahan-bahan resep sambal bawang Wong Solo sebagai berikut.

7 butir bawang merah dikupas.

3 siung bawang putih dikupas.

1 buah tomat merah dipotong dua bagian.

10 buah cabai rawit merah atau disesuaikan dengan selera masing-masing.

3 buah cabai merah keriting.

2 buah cabai merah besar.

½ sendok teh kaldu bubuk.

1 sendok teh gula Jawa.

½ sendok teh terasi.

3 sendok makan minyak goreng untuk menumis.

Cara Membuat Sambal Bawang

Setelah semua bahan yang diuraikan diatas sudah disediakan lengkap, Anda bisa segera mempraktikkan cara membuat sambal bawang goreng. Untuk jumlah cabainya, disesuaikan saja dengan level pedas yang kamu inginkan. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut.

Silahkan disiapkan dulu wajan penggorengan dan panaskan diatas kompor dengan api kecil saja. Setelah itu, beri minyak goreng yang sudah disiapkan.

Setelah minyak panas, masukkan semua bawang merah dan bawang putih. Selain itu, masukkan juga semua cabai dan potongan tomat. Tumis hingga setengah matang saja dan jangan sampai hangus.

Setelah ditumis, matikan kompor dan siapkan cobek. Tuangkan semua tumisan diatas cobek beserta semua minyaknya. Tambahkan kaldu bubuk, gula Jawa, dan terasi.

Silahkan menguleg semua bahan tersebut hingga tercampur merata dan sebaiknya jangan sampai lembut agar masih terasa bawangnya saat dimakan nanti.

Baca Juga: Makanan Khas dan Tempat Kuliner di Solo Yang Menyajikan Makanan Enak

Kamu bisa mencicipi sedikit sambalnya yang sudah jadi untuk mengoreksi rasanya. Jika rasanya sudah mantap dan sedap, kamu bisa memindahkannya di piring atau mangkuk kecil. Selanjutnya, sambal bawang tersebut bisa disantap bersama nasi putih dan lauk yang kamu inginkan.

Ternyata, membuat sambal bawang cukup mudah. Kamu sekalian yang penasaran dengan rasa pedasnya silahkan coba membuatnya sendiri di rumah. Tentu saja dengan bahan dan langkah-langkah yang sudah diinformasikan diatas. Resep sambal bawang Wong Solo di atas cocok disantap setiap waktu. Selamat mencoba.

Pos terkait