Mencari wisata air dan kolam renang di Tangerang yang cocok sebagai tujuan liburan keluarga sebenarnya bukan hal yang sulit. Ada cukup banyak pilihan kolam renang dan wisata air di Tangerang. Bila Anda masih bingung menentukan pilihan, berikut ini adalah beberapa kolam renang pilihan di Tangerang yang dapat Anda kunjungi, diantaranya adalah :
Baca Juga: Rekomendasi Kolam Renang Di Jakarta Terbaik
- Marcopolo Waterpark
Wisata air yang berada di Jalan Kampung no. 58, Panunggangan Utara ini merupakan wisata air pertama di Pulau Jawa yang dibangun di atas gedung. Kolam renang yang tersedia di sini terbagi beberapa jenis, mulai dari kolam renang khusus balita, anak – anak, dewasa hingga kolam renang khusus terapi. Untuk masuk dan menikmati segala wahana dan fasilitas di kolam renang di Tangerang ini, Anda perlu membayar biaya sebesar 50 -75 ribu.
- Kolam renang Modern Tirtamas
Bagi Anda yang memerlukan referensi kolam renang di Tangerang yang nyaman dengan fasilitas yang cukup lengkap, kolam renang Modern Tirtamas ini dapat menjadi pilihan. Di sini terdapat 5 kolam renang yang memiliki kedalaman berbeda, yang dapat digunakan baik anak – anak hingga dewasa. Kolam renang yang beralamat di Jalan Putri Raya ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 – 17.00 dengan harga tiket masuk sebesar 25 ribu per orang.
- Citra Raya Water World
Citra Raya Water World merupakan sebuah wisata air yang berlokasi di Jalan Citra Raya Utama Timur yang selain menyediakan fasilitas kolam renang, juga menawarkan berbagai wahana permainan yang seru. Tempat wisata yang buka dari hari Selasa hingga gari Minggu ini mulai beroperasi mulai jam 08.00 – 18.00. Untuk harga tiket masuk kategori reguler dipatok harga sebesar 45 ribu pada weekday dan 50 ribu pada weekend.
- Amsterdam Waterpark
Pilihan wisata dan kolam renang di Tangerang selanjutnya adalah Amsterdam Waterpark. Tempat ini cocok sebagai tempat liburan Anda dan keluarga, di mana memiliki fasilitas kolam renang anak – anak dan dewasa, serta berbagai wahana menarik seperti kincir angin, sliding hingga flying fox. Harga tiket masuk di wahana air yang berlokasi di Villa Tomang Baru Square ini sebesar 35 ribu hingga 50 ribu.
- Kolam renang Palem Tirta Ganda
Rekomendasi kolam renang di Tangerang selanjutnya adalah kolam renang Palem Tirta Ganda. Kolam renang yang berlokasi di Jalan Raden Saleh no. 11 ini dapat Anda kunjungi setiap hari mulai pukul 7 pagi hingga 6 sore. Dengan harga tiket masuk sebesar 13 – 15 ribu, Anda dapat menikmati berbagai fasilitas yang cukup lengkap dan nyaman di sini, meliputi kolam renang khusus anak, dewasa, kamar bilas hingga kantin dan fasilitas pendukung lainnya.