Tempat Wisata di Binjai – Bagi Anda yang ingin pergi berlibur tetapi bingung hendak berlibur ke kota mana, maka Anda bisa mencoba berlibur di kota Binjai.
Binjai merupakan sebuah kota di Sumatera Utara dan berjarak 22 KM dari kota Medan. Meskipun merupakan sebuah kota, tetapi Binjai tidak hanya memiliki objek wisata buatan, di sana juga terdapat beberapa objek wisata alam.
Di bawah ini ada daftar rekomendasi tempat wisata di Binjai.
- Kolam Abadi Langkat
Rekomendasi tempat wisata di Binjai yang pertama adalah Kolam Abadi Langkat yang berlokasi di kawasan wisata alam Perulaga, Desa Rumah Galuh, Binjai, Langkat, Sumatera Utara 20771.
Kolam Abadi Langkat merupakan hulu dari sungai yang berada di sekitarnya. Kolam tersebut memiliki air yang bening dan jika dilihat dari kejauhan airnya berwarna kehijauan.
Meski dari kejauhan airnya tampak berwarna hijau, tetapi sungai-sungai di sekitarnya memiliki air yang tampak berwarna biru dan sangat jernih. Saking jernihnya, Anda dapat melihat batu-batu yang berada di dasar sungai dari permukaan.
Selain merupakan hulu dari sungai-sungai yang ada di sekitarnya, Kolam Abadi Langkat juga merupakan hulu dari Air Terjun Teroh-Teroh.
Sungai-sungai tersebut tak kalah indah dengan sungai-sunga yang berada di negara-negara Eropa.
Sebelum Anda mencapai ke Kolam Abadi Langkat maka Anda akan melewati beberapa pos pengelola dan membayar uang retribusi. Besarnya uang retribusi tidak pasti dan dapat berubah-ubah seiring waktu.
- Air Terjun Siluman
Air Terjun Siluman terletak di Desa Garunggang, Kecamatan Sei Binge, Kabupaten Langkat. Untuk dapat mencapainya Anda harus menempuh jarak kurang lebih 20 KM dari pusat Kota Binjai.
Meski namanya terdengar agak menyeramkan yaitu “SILUMAN” tetapi kenyataannya kecantikan air terjun itu dan keindahan alam di sekitarnya tidak semengerikan namanya.
Air terjun tersebut diberi nama “Siluman” karena air terjun tersebut terkadang ada tetapi terkadang tidak ada seperti halnya siluman yang mudah berubah-ubah wujud dan kehadirannya tidak pasti.
Untuk menuju Air Terjun Siluman Anda bisa menggunakan kendaraan roda dua lalu menitipkannya di rumah warga. Setelah itu Anda harus berjalan kaki untuk mencapai air terjun tersebut.
Air Terjun Siluman memiliki muara yang bening dan berwarna kehijauan.
- Namu Sira-Sira
Namu Sira-Sira merupakan sebuah tempat pemandian alam yang berada di sebuah sungai yang bermuara pada Bendungan Namu Sira-Sira. Warga di sekitar sana menyebut Namu Sira-Sira dengan nama Pantai Pangkal.
Penyebutan “Pantai” oleh warga sekitar dikarenakan sungai tersebut memiliki lebar yang cukup besar dan di pinggir sungai tersebut terdapat pasir sehingga menjadikannya tampak seperti pantai.
Lokasi lengkapnya berada di Jalan Perkebunan,Durian Lingga, Sei Binga, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara
- Pantai Florida
Pantai Florida merupakan sebuah tempat pemandan alam yang memiliki air terjun dan bukan merupakan sebuah pantai. Nama lan dari Pantai Florida adalah Pemandian Air Namu Ukur
Pantai Florida berlokasi di Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
- Masjid Raya Binjai
Jika sejak tadi sudah dibahas rekomendasi tempat wisata di Binjai yang berkaitan dengan alam, tempat wisata di Binjai yang berikutnya merupakan objek wisata buatan manusia salah satunya adalah Masjid Raya Binjai.
Masjid Raya Binjai dibangun sekitar tahun 1840-1893 oleh karena itu Masjid Raya Binjai merupakan salah satu bangunan bersejarah yang berada di Kota Binjai.
Jika Anda pergi ke Kota Binjai dan mencari masjid untuk sholat serta beristirahat sejenak maka Anda bisa mengunjungi masjid ini yang beralamat di Jl. KH Wahid Hasyim No.3, Pekan Binjai, Binjai Kota, Kota Binjai, Sumatera Utara 20711.
- Masjid Agung Binjai
Jika tadi telah dibahas Masjid Raya Binjai, maka masjid yang akan dibahas kali ini adalah Masjid Agung Binjai.
Seperti halnya Masjid Raya Binjai, Masjid Agung Binjai merupakan masjid yang masuk dalam bangunan bersejarah dan dibangun pada tahun1987.
Lokasi Masjid Agung Binjai berada di Jl. Sukarno-Hatta, Timbang Langkat, Binjai, Kota Binjai, Sumatera Utara 20735.
- Tugu Perjuangan 1945
Seperti kota-kota lain di Indonesia yang memiliki icon, Kota Binjai juga memilikinya yatu Tugu Perjuangan 1945.
Bagi Anda yang ingin mampir dan berfoto di Tugu Perjuangan 1945 maka Anda bisa datang ke Jalan Soekarno-Hatta No.11, Tanah Tinggi Binjai Timur, Kota Binjai, Sumatera Utara 20731.
- Kampung Kuliner Binjai
Setelah lelah mengelilingi Kota Binjai, Anda bisa beristirahat sambil menikmati berbagai makanan lezat di Kampung Kuliner Binjai yang beralamat di Jalan Medan-Banda Aceh, Tanah Tinggi, Binjai Tim, Kota Binjai Sumatera Utara 20735.
Kampung Kuliner Binjai buka setiap hari dari pukul setengah 11 siang hingga pukul 11 malam.
- Pasar Kaget Binjai
Pernah mendengar bahwa di pasar malam yang berada di Thailand beberapa pedagangnya menjual makanan-makanan yang cukup ekstrem seperti kalajengking dan laba-laba goreng?
Jika Anda ingin menjajal makanan yang cukup ekstrem seperti itu maka Anda tidak perlu jauh-jauh ke Thailand karena di Pasar Kaget Binjai Anda bisa menemukan beberapa pedagang yang menjual makanan yang lumayan ekstrem seperti sate ular dan kodok goreng.
Pasar Kaget berada di Jl. Jenderal Ahmad Yani No.172, Pekan Binjai, Binjai Kota,Kota Binjai. Buka mulai pukul 18:35 dan tutup setengah empat pagi.
- Taman Merdeka Binjai
Taman Merdeka merupakan taman kota yang berada di Tangsi, Binjai Kota, Kota Binjai.Taman ini buka selama 24 jam.
- BSM Binjai Super Mall
Bagi Anda yang ingin membeli oleh-oleh atau berbelanja untuk diri Anda sendiri, maka Anda bisa mampir ke BSM Binjai Super Mall yang berada di Jalan-Soekarno Hatta No. 14, Binjai Timur, Kota Binjai.
Mall ini buka setiap hari dari pukul 10 pagi hingga 10 malam
12. Taman Balita Binjai
Bagi kamu yang pergi ke Binjai dengan buah hati wajib datang ke Taman Balita ini lokasinya sendiri di seberang taman merdeka.
Selain kamu berwisata di Binjai kamu juga bisa mencobat beberapa tempat kuliner di Binjai yang cukup terkenal adalah kampung kuliner kamu bisa mencoba berbagai menu disini.