Deretan Kolam Renang di Garut Beserta Tiket Masuknya

Kolam Renang di  Garut umumnya berupa kolam renang air panas yang dilengkapi dengan tempat wisata outbound. Berikut ini beberapa rekomendasi wisata kolam renang di Garut yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga.

Baca Juga: Tempat Camping Keluarga di Garut

Bacaan Lainnya
  • Kolam renang Puncak Darajat

Puncak Darajat menawarkan panorama alam kota Darajat di kawasan yang lebih tinggi dibanding kawasan lainnya. Di Puncak Darajat terdapat sebuah kolam pemandian air panas dengan beberapa wahana permainan air untuk anak-anak. Tempat ini sangat cocok dijadikan destinasi wisata liburan bersama keluarga terutama anak-anak. Dari atas ketinggian Puncak Darajat, Anda bisa berendam sembari bermain-main air di kolam renang sambil menikmati pemandangan menakjubkan dari ketinggian.

Baca Juga: Tempat Kuliner di Garut Yang Wajib Anda Kunjungi Jika Berlibur Di Tempat Ini

Tepatnya kawasan wisata ini berada di Jalan Darajat Garut, Jawa Barat. Jika sudah sampai di Darajat sangat disarankan untuk berkeliling ke beberapa tempat wisata yang ada di sana. Tiket masuk Puncak Darajat dibanderol Rp30.000 per orang.

  • Awit Sinar Alam                                       

Sama dengan kolam renang sebelumnya, kolam renang Awit sinar alam letaknya masih berada di wilayah Darajat. Awit Sinar Alam sendiri sebenarnya adalah tempat wisata outbound yang memiliki fasilitas penginapan. Di dalamnya terdapat sebuah kolam air panas yang cukup lebar dan dilengkapi beberapa wahana permainan air. Awit Sinar Alam akan selalu ramai pengunjung terutama saat akhir pekan. Untuk bisa masuk ke lokasi wisata ini, Anda perlu membayar tiket masuk sebesar Rp30.000.

  • Sumber Alam Tirtanadi

Sumber Alam Tirtanadi berlokasi tepat di Jalan Raya Cipanas, Pananjung, Tarogong Garut. Ketika sampai di sini, Anda akan disajikan dengan suasana alam khas yang bisa dinikmati sambil berendam dikolam hangat.

Tingkat kenyamanan di Sumber Alam Tirtanadi benar-benar terjamin karena antara kolam renang anak-anak dan dewasa dipisah. Dengan begitu, para pengunjung dapat lebih rileks dan santai. Sebenarnya kolam renang ini menyatu dengan sebuah tempat penginapan, namun Anda masih tetap bisa menggunakan kolam renang meskipun tidak menginap dengan membayar tiket masuk sebesar Rp. 40.000 untuk orang dewasa dan Rp30.000 untuk anak-anak.

  • Augusta

Augusta adalah sebuah hotel dengan fasilitas kolam renang yang berada di Jalan Raya Cipanas. Anda bisa berenang sambil menikmati suasana yang tenang khas area wisata Cipanas. Kolam renang Augusta dikelilingi dengan pohon palem rindang. Namun sayangnya, kolam renang ini tidak terbuka untuk umum. Anda harus menginap di kamar hotel agar dapat menikmati fasilitas kolam renang. Tarif menginap di hotel ini dibanderol mulai dari  Rp150.000 per malam.

  • Sabda Alam Hotel anda Resort

Sabda Alam merupakan sebuah tempat penginapan yang memiliki fasilitas kolam air panas alami. Lokasinya masih berada di Jalan Raya Cipanas. Tiket masuknya dibanderol sebesar Rp. 30.000 saat weekday dan Rp40.000 saat weekend. Demikian beberapa rekomendasi Kolam Renang di  Garut.

Pos terkait