Puncak Seruni Probolinggo kian santer di jagad sosial media bahwasanya lokasi ini adalah salah satu dari sekian banyak titik point untuk menikmati indahnya gunung Bromo terutama untuk mengabadikan moment sunrise dan sunset gunung Bromo, tidak hanya itu saja keunggulan dari puncak seruni point atau disebut The Great Wall of Seruni Point Peak ini melainkan ada sebuah moment yang paling di incar bagi Fotografer khususnya yaitu awan lembut atau kabut di pagi hari yang menyelimuti lereng kawasan Bromo
Baca Juga: Harga Tiket Masuk Gunung Ijen Banyuwangi
Puncak seruni point merupakan titik atau bukit buatan yang dijadikan tempat untuk mengabadikan moment di kawasan Bromo,puncak ini diresmikan secara langsung oleh Bupati Probolinggo Ibu Tantri pada tanggal 18 Desember 2018 kemarin. ”Bupati berharap dengan adanya puncak seruni ini animo masyarakat untuk datang Bromo makin banyak tentunya untuk menikmati Bromo dari puncak seruni ini.
Baca Juga: Informasi Lengkap Pendakian Gunung Semeru Terbaru
Sementara itu, daya tarik puncak seruni memang menjadi magnet bagi para Fotografer khususnya melihat lebih jelas dan lebar, ini menjadi titik point interest yang bagus untuk mengambil foto lanscape tentunya sehingga mendapat hasil yang bagus namun pengambilan sebuah foto alam terbuka tentunya berkaitan erat dengan cuaca untuk mendapatkan hasil yang maksimal kadang-kadang bisa bermalam beberapa hari untuk mendapatkan moment yang pas sesuai selera si Fotografer.
Dari puncak seruni point memang Bromo terlihat dengan sangat jelas dan membahana seolah kamu berada di atas awan sobat Triper jika sudah berada di Puncak seruni, yang seperti di utarakan diatas tadi bahwasanya kabut tipis akan menyelimuti kawasan puncak seruni dan tentunya lokasi ini dingin. Waktu yang pas atau Goldy time tepat pada waktu pagi hari dan sore hari sehingga cahaya matahari yang keluar atau terbenam sangat memukau, semburan jingga merona di kawasan Bromo membuat tak mau pulang.
Bangunan puncak seruni ini berada di ketinggian 2.400 Mdpl dimana bagi kamu yang ingin kesini kamu harus melewati 256 anak tangga baru bisa menikmati puncak seruni yang dramatis penuh ke eksotisan:D . Lokasi puncak seruni masuk dalam kawasan atau daerah Probolinggo tepatnya di Desa Ngadisari, Sukapura.
Berikut Harga Tiket Masuk Puncak Seruni Probolinggo:
Daftar Tiket Masuk Puncak Seruni Bromo | ||
No | Keterangan | Tiket |
1 | Weekday | 27,5k |
2 | Weekend | 35k |
3 | WNA Weekday | 225k |
4 | WNA Weekend | 330k |
5 | Naik Kuda | 150k |
6 | Sewa Jeep | 350k-500k |
Bagaiman sih cara ke puncak seruni? transportasi menuju puncak seruni dari Probolinggo , bagi sobat Triper yang mau kesini dari pusat kota jika membawa kendaran pribadi arahkan kendaraan kamu menuju Desa Ngadisari kurang lebih 3 jam an perjalanan sedangkan bagi yang menggunakan ankotan umum bisa naik angkot menuju Ngadisari dilanjutkan naik ojek menuju parkiran puncak seruni.