Bagi wisatawan lokal, Kabupaten Pacitan di pesisir selatan Jawa Timur ini mungkin lebih dikenal sebagai kota asal mantan presiden Susilo Bambang Yudoyono. Namun bagi wisatawan mancanegara ada alasan lain yang menarik mereka ke sini. Ombak yang indah adalah salah satu alasan mengapa daerah ini banyak disinggahi wisatawan asing. Tidak heran jika banyak tempat penginapan bisa ditemukan di berbagai penjuru daerah Pacitan. Banyaknya objek wisata di sini membuat kamu akan betah berlama-lama meluangkan waktu berwisata di Pacitan. Berikut ini penginapan di Pacitan di dekat pantai yang bisa kamu pilih untuk menginap dalam waktu lama :
Baca Juga: Pantai di Pacitan Yang Bisa Membuat Kalian Tercengang
- Villa Hembers Surf Camp
Penginapan yang satu ini berlokasi tidak jauh dari pantai Teleng Ria dan Pancer Door. Seperti namanya, Hembers Surf Camp menjadi lokasi favorit bagi para pemburu ombak untuk tinggal dan saling sharing pengalaman di tempat ini. Bungalow yang nyaman dengan panorama alam yang masih asri membuat suasana di sini terasa begitu nyaman buat kamu bertegur sapa dengan sesama penghuni villa. DIsini tersedia kamar untuk 2-6 orang . Harga untuk kamar standar 2 orang mulai dari 180 ribu per malam, 3 orang 270 ribu, sedangkan kamar untuk 6 orang dihargai 750 ribu rupiah per malamnya. Harga ini akan lebih mahal di akhir pekan dan hari libur. Tempat ini tidak menyediakan restoran sehingga kamu bisa mencoba mencari berbagi kuliner yang banyak ditemukan di sekitar villa.
Baca Juga: Akses dan Harga Tiket Masuk Goa Gong Pacitan Terbaru
- Harry’s Ocean House Watukarung
Bagi kamu yang hendak bermalam di sekitar pantai Watu Karung, Harry’s Ocean House menyediakan penginapan berkonsep bungalow dengan harga yang cukup terjangkau. Sebuah kamar untuk 2 orang dengan kamar mandi dalam, serta dapur yang dapat dipakai bersama oleh seluruh penghuni membuat tempat ini terasa begitu cozy. Fasilitas yang didapat oleh penghuni di sini adalah wifi gratis, namun jangan berharap adanya televisi maupun pendingin ruangan sebab tempat ini benar-benar dikonsep untuk beristirahat. Harga yang ditawarkan mulai dari 165 ribu rupiah untuk 2 orang. Oh iya, sangat disarankan bila kamu kembali dalam kondisi kenyang di malam hari sebab tidak banyak penjual makanan di sekitar sini.
Baca Juga: Akses dan Harga Tiket Masuk Pantai Banyu Tibo Pacitan
- Ricky Home Stay
Ricky Home Stay bisa jadi pilihan kamar yang nyaman buat kamu yang mencari penginapan untuk rombongan atau keluarga di sekitar pantai Watukarung. Setiap kamar homestay dapat menampung hingga 4 orang dengan biaya sekitar 200 ribu rupiah per malamnya. Kamu bisa bebas bermain di pantai Watukarung cukup dengan berjalan kaki sekitar 2 menit. Tanpa fasilitas seperti TV, pendingin ruangan, dan wifi, penginapan di Pacitan ini adalah pilihan tepat bagi kamu yang memang hendak beristirahat malam sebelum melanjutkan aktivitas liburan di hari berikutnya.
- La Calypso Guesthouse
La Calypso Guesthouse merupakan salah satu pilihan penginapan yang berada di dekat pantai Pancer Door . La Calypso menyediakan penginapan dengan gaya bungalow bernuansa etnik yang nyaman dan berlokasi tidak jauh dari tepi pantai. Bangunan bungalow dari kayu atau bambu yang dipadukan dengan atap dedaunan kering membuat tempat ini begitu sejuk. Kamu bisa menyewa guesthouse ini dengan harga mulai dari 170 ribu rupiah per malam untuk 1-2 orang dan 225 ribu rupiah untuk 3 orang. Di sini juga tersedia lahan parkir yang cukup luas untuk kendaraan roda 2 dan 4. Yang menarik, bagian rooftop penginapan di Pacitan ini juga cocok digunakan untuk bersantai sambil menikmati pemandangan pantai pancer door yang indah.